
Sebagaimana yang telah direncanakan sebelumnya bahwa Temu Alumni dan Dies Natalis ke-33 SMA Kristen Palopo sedianya akan dilaksanankan pada tanggal 4-5 Januari 2010. Sebelumnya dalam internal alumni sendiri ada perbedaan pendapat soal jadwal reuni ini. Hal ini dikarenakan jadwal reuni ini, menurut pendapat beberapa alumni yang sempat terakomodasi, yang tidak cocok dengan hari libur alumni-alumni, khususnya alumni-alumni yang berada di luar Palopo. Beberapa pendapat yang berkembang mengusulkan kepada panitia lokal Palopo mengubah jadwal reuni dari awal januari 2010 menjadi akhir desember 2009. Dari semua hal yang dilakukan dalam menyatukan pemikiran dan pendapat lewat berbagai media, akhirnya disepakati juga penyelenggaraan reuni ini tetap akan berlangsung pada 4-5 Januari 2010. Salah satu alasan panitia lokal Palopo dalam menentukan jadwal reuni ini yaitu dengan pertimbangan menyesuaikan dengan hari libur siswa, dewan guru, dan pegawai SMA Kristen Palopo yang dimana pada akhir bulan desember segenap jajaran sekolah libur, padahal kegiatan ini juga menyertakan pihak sekolah sebagai peserta kegiatan.
Saatnya kita semua menyatukan visi dan misi dalam menyukseskan event reuni pertama sekolah kita. Ingat reuni tinggal sebentar lagi. Tidak ada lagi waktu untuk terus berdebat dan mempermasalahkan soal jadwal reuni ini. Tidak semua pendapat dan keinginan dapat terakomodasi. Salah satu pihak harus legowo, dan mari kita semua mengesampingkan apa yang menjadi pendapat pribadi kita demi hal yang lebih besar, yakni bagaimana cita-cita kita semua dalam merealisasikan event reuni pertama ini dan membentuk wadah ikatan alumni. Hal-hal yang terjadi dalam menyongsong event reuni ini, misalnya terjadi miskomunikasi, hendaknya menjadi sebuah proses bagi kita untuk saling memahami dan menghargai satu dengan yang lain.
Smoga pelaksanaan reuni perdana ini bisa terlaksana dengan sukses. Jika ada hal-hal yang kurang baik selama proses dalam mengusahakan penyelengaraan reuni hendaknya menjadi bahan pembelajaran bagi kita semua pada kesempatan berikutnya.
Ayo bersama, bersatu, dan berkarya demi SMART nan jaya…